CARA MERAWAT LANTAI


Agar selalu tampil mengkilap lantai jenis tegel,teraso,marmer dan granit memerlukan perawatan setelah dipoles,lakukan pengepelan secara rutin minimal satu kali sehari dengan air bersih atau cairan pembersih lantai.Setelah lantai benar-benar kering oleskan minyak pelindung seperti MAA dan sejenisnya ke seluruh permukaan lantai lalu pel sampai benar-benar bersih dengan kain kering lakukan penyemiran lantai minimal 2-3 bulan sekali,atau anda bisa menghubungi layanan jasa profesional poles lantai agar lantai rumah anda selalu kinclong dan seperti baru lagi.
Lantai jenis marmer memerlukan perawatan khusus agar selalu tampil mengkilap tanpa merubah warna aslinya.Lantai marmer harus dibersihkan dengan cairan poles marmer yang bersifat netral agar tidak merusak permukaan lantai dan keaslian warnanya selalu terjaga.Lantai permukaan marmer harus selalu dijaga agar terbebas dari debu,pasir dan sebagainya yang dapat menimbulkan goresan jika bergesekan dengan sepatu atau alas kaki lainnya sehingga tidak mengurangi kilap pada permukaan lantai. Semoga artikel ini bisa membantu anda dalam menjaga keindahan lantai rumah anda.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CARA MENAMBAL LUBANG DAN NAD LANTAI MARMER

CARA PENGERJAAN POLES TEGEL

Jasa pembuatan cetakan sablon tegel motif